Untuk mekanisme pencairan bansos PKH sendiri akan dibagikan lewat rekening bank himbara. Penyaluran di bank diperuntukkan bagi KPM yang sudah memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Jadi kamu yang terpilih dalam waktu dekat akan segera menerima pencairan saldo DANA bansos hingga Rp750.000 dari PKH tahap 3.
Silahkan datangi bank himbara terdekat, sepeti BNI, BRI, BSI, atau Bank Mandiri untuk melakukan pencairan. Jangan lupa membawa dokumen resmi pencairan, diantaranya Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
Namun sebelum itu bisa cek rekening terlebih dulu, lihat apakah saldo DANA bansos Rp750.000 sudah masuk rekening atau belum.
Cek Penerima Saldo DANA Bansos Rp750.000
Masyarakat langsung saja kunjungi situs resmi Kemensos jika ingin mengecek kembali status KPM. Lebih mudahnya silahkan ikuti panduan singkat di bawah ini:
Langsung saja ikuti panduan berikut untuk bisa cek KPM bansos PKH:
1. Buka browser dan kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
2. Isi wilayah pencairan dengan alamat domisili mulai dari nama Desa, Kecamatan, Kabupaten, dan Provinsi.
3. Masukkan nama lengkap pada kolom yang disediakan atau bisa gunakan NIK.
4. Lengkapi captcha untuk melanjutkan pencarian.
5. Klik Cari Data dan tunggu situs akan menampilkan data KPM.