JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pada bulan Juli 2024 ini diprediksikan empat bantuan sosial (bansos) dari pemerintah akan cair. Ada saldo dana senilai Rp2.400.000 yang akan dicairkan pemerintah.
Bansos ini tujuannya guna membantu masyarakat yang terdampak secara ekonomi. Berdasarkan estimasi terbaru, ada empat jenis bansos yang diprediksi akan tetap dicairkan hingga awal Juli 2024.
Dalam hal ini bansos-bansos tersebut mencakup berbagai kategori seperti bantuan pangan, tunai, dan bantuan bagi siswa.
Adapun jenis bansos yang akan cair pada awal Juli 2024 diantaranya sebagai berikut:
1. Bantuan Tunai Atensi YAPI atau Yatim Piatu
Bantuan tunai ini diprediksi akan terus disalurkan hingga bulan Juli 2024. Program ini memberikan bantuan kepada keluarga yang memiliki anak yatim piatu atau berada dalam kondisi yang memerlukan perhatian khusus.
Meskipun sebagian wilayah sudah mencairkan bantuan pada Mei-Juni, penerima manfaat yang belum menerima dapat mengharapkan pencairan tambahan pada awal bulan Juli 2024.
2. Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa
BLT Dana Desa merupakan inisiatif pemerintah untuk mengurangi dampak ekonomi di tingkat desa. Meskipun sudah dicairkan secara serentak pada bulan Juni, pencairan bansos ini masih akan dilanjutkan hingga bulan Juli.
Hal ini disesuaikan dengan kebijakan masing-masing desa dalam menyalurkan dana tersebut kepada warganya.
3. Bansos Program Keluarga Harapan atau PKH
Bansos PKH merupakan salah satu program kebijakan pemerintah yang bertujuan untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan.
Penerima bansos PKH adalah masyarakat yang telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Pencairan bantuan dilakukan dalam empat tahap sepanjang tahun, dengan jumlah nominal bantuan bervariasi tergantung pada kategori penerima, seperti balita, ibu hamil, siswa SD, SMP, SMA, lansia, dan penyandang disabilitas. Berikut adalah rincian nominal bansos PKH 2024:
Anak Balita (0 – 6 tahun): Rp750.000 per tahap atau Rp3 juta per tahun