Adapun rincian jadwal penyaluran yang terdiri dari empat tahap dapat Anda ketahui sebagai berikut.
Tahap 1 (Januari-Maret)
Tahap 2 (April-Juni)
Tahap 3 (Juli-September)
Tahap 4 (Oktober-Desember)
Besaran Nominal Dana Bansos PKH
Ibu Hamil:
Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
Balita:
Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
Lansia:
Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
Disabilitas:
Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
Anak Sekolah SD:
Rp225.000/tahap atau Rp900.000/tahun
Anak Sekolah SMP:
Rp375.000/tahap atau Rp1.500.000/tahun
Anak Sekolah SMA:
Rp500.000/tahap atau Rp2.000.000/tahun
Cara Cek Penerima Bansos PKH 2024
KPM dapat memeriksa status penerimaan saldo dana bansos PKH 2024 untuk tahap 3 secara online. Siapkan KTP Anda dan ikuti langkah-langkah berikut.
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan detail Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sesuai KTP Anda
- Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan yang ada di KTP
- Masukkan kode verifikasi yang terlihat di kotak kode
- Klik "CARI DATA" untuk melihat hasil status penerimaan bansos PKH 2024
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.