Mesin Oven Meledak, Pabrik di Cikarang Bekasi Terbakar

Senin 01 Jul 2024, 07:38 WIB
Petugas Damkar saat memadamkan api yang membakar pabrik di Jalan akses Tol Cibitung, Desa Gandasari, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi. (Dok: Damkar Kabupaten Bekasi)

Petugas Damkar saat memadamkan api yang membakar pabrik di Jalan akses Tol Cibitung, Desa Gandasari, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi. (Dok: Damkar Kabupaten Bekasi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran melanda pabrik PT Excel Metal Industri di Jalan akses Tol Cibitung, Desa Gandasari, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Minggu, 30 Juni 2024, malam.

Komandan Pleton 2, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi, Salimi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 22.35 WIB.

"Setelah menerima laporan, tim damkar telah sampai di titik api pukul 22.50 WIB," ucap Salimi dalam keterangannya pada Senin, 1 Juli 2024.

Salimi menduga, kebakaran dipicu mesin oven pabrik yang meledak. Api kemudian merembet ke bahan-bahan kimia pembuatan cat sehingga membuatnya makin besar.

"Menurut laporan asal api kemungkinan dari oven meledak. Bahan-bahan kimia cat di dalam ruang oven," jelasnya.

Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 3 unit mobil pemadam kebakaran dan satu unit mobil evakuasi dari tim palang merah indonesia (PMI).

Beruntung tidak ada korban luka dan jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun api menghanguskan 200 meter persegi bangunan pabrik.

"Penanganan kebakaran di pabrik tersebut selesai pada pukul 23.48 WIB. Untuk kerugian belum dapat ditaksir," tandes Salimi. (Ihsan)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait
News Update