LINK LIVE STREAMING Amerika Serikat vs Uruguay di Copa America 2024

Senin 01 Jul 2024, 21:55 WIB
Cek link live streaming Amerika Serikat vs Uruguay dalam Copa America 2024. (X/@copaamerica_ENG)

Cek link live streaming Amerika Serikat vs Uruguay dalam Copa America 2024. (X/@copaamerica_ENG)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Amerika Serikat (AS) berhadapan dengan Uruguay dalam putaran Copa America 2024. Berikut link live streaming pertandingan.

Putaran terakhir Grup C Copa America 2024 ini berlangsung di Arrowhead Stadium, AS pada Selasa, 2 Juli 2024, pagi WIB.

Tautan siaran langsung atau link live streaming AS vs Uruguay ditayangkan Vidio. Indosiar turut menyiarkan pertandingan pada waktu yang sama.

Nasib AS sebagai tuan rumah cukup pelik seusai ditumbangkan Panama 1-2 secara dramatis pada penyisihan Grup C sebelumnya.

Padahal kesebelasan The Yanks berhasil membuka turnamen Copa America dengan raihan poin penuh setelah mengalahkan Bolivia 2-0.

Dengan hasil dua pertandingan tersebut, AS bercokol di peringkat kedua dan mengemas tiga poin. Sementara Uruguay memuncaki klasemen Grup C.

Uruguay berhasil mencatatkan hasil sempurna dalam dua pertandingan awal. Pada laga pertama, mereka menyingkirkan Panama 3-1.

Kemudian, tim beralias La Celeste mengamuk saat bertemu Bolivia dan berhasil membukukan lima gol tanpa balas.

Berdasarkan performanya sejauh ini, Uruguay tampaknya favorit menang atas AS. Namun duel ini diprediksi berjalan seru.

Sebelumnya, kedua tim terakhir kali bertemu pada 2022 dalam pertandingan uji coba yang berkesudahan imbang tanpa gol.

Jadwal Link Live Streaming

Laga AS vs Uruguay dalam putaran terakhir Grup C Copa America berlangsung pada Selasa, 2 Juli 2024 pukul 07.00 WIB.

Berita Terkait
News Update