Tahap 4:
Oktober, November, Desember
Ibu hamil dan balita mendapatkan dana bantuan sebesar Rp3.000.000 dalam satu tahun. Sementara untuk per tahapnya, dua kategori ini menerima yang sebesar Rp750.000.
Kategori dan Jumlah Dana Bansos PKH
Ibu Hamil:
Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
Balita:
Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
Lansia:
Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
Disabilitas:
Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
Anak Sekolah SD:
Rp225.000/tahap atau Rp900.000/tahun
Anak Sekolah SMP:
Rp375.000/tahap atau Rp1.500.000/tahun
Anak Sekolah SMA:
Rp500.000/tahap atau Rp2.000.000/tahun
Di bawah ini dicantumkan beberapa poin untuk mendaftarkan diri sebagai penerima bansos PKH.
- Datang dan kunjungi kantor desa atau kelurahan dengan membawa dokumen yang diperlukan.
- Ikuti proses musyawarah desa/kelurahan untuk menentukan kelayakan Anda sebagai penerima bansos.
- Setujui dan tandatangani Berita Acara yang disediakan oleh kepala desa atau lurah setempat.
- Data diri calon penerima manfaat akan diverifikasi dan divalidasi oleh Dinas Sosial setempat.
- Data yang telah diverifikasi akan dimasukkan ke dalam Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial untuk proses persetujuan akhir.
Cara Cek Penerima Bansos PKH 2024
Penerima manfaat dapat memeriksa status penerimaan saldo dana bansos PKH 2024 secara online menggunakan KTP melalui langkah-langkah sebagai berikut:
- Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan detail Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sesuai KTP.
- Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan yang tertulis di KTP.
- Masukkan kode verifikasi yang ditampilkan dalam kotak kode.
- Klik "CARI DATA" untuk melihat hasil status penerimaan.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.