JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bantuan Langsung Tunai (BLT) Mitigasi Risiko Pangan (MRP) Rp600.000 akan cair Juli 2024? Simak jadwal dan cara cek di sini.
Apa berbarengan dengan pencairan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) nanti?
BLT MRP merupakan bantuan tambahan dari pemerintah untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdampak oleh kenaikan harga pangan pokok.
Bansos ini berasal dari kelanjutan BLT El Nino yang diberikan pada akhir 2023 karena dianggap sangat membantu masyarakat saat harga pangan naik.
Karena Juni 2024 sudah dipastikan tidak cair, maka sebanyak 18.8 juta KPM masih menanti kepastian dari pencairan bansos tersebut yang diharapkan segera cair pada Juli 2024.
Jadi, apakah benar BLT MRP akan cair pada Juli 2024? Bagaimana cara mengeceknya sudah cair atau belum? Mari lihat informasinya di sini.
Jadwal Pencairan BLT Mitigasi Risiko Pangan
Dilansir dari kanal YouTube bernama INFO BANSOS, penyaluran PKH dan BPNT yang masuk periode Juli-Agustus nanti akan dilakukan kembali lewat Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan PT Pos Indonesia.
Kementerian Sosial (Kemensos) RI juga sedang melakukan pemuktahiran data KPM sampai akhir Juni untuk menetapkan penerimaan kedua bansos tersebut.
Hai ini dilakukan agar penyaluran bansos menjadi tempat sasaran dan KPM yang sudah dianggap sejahtera akan dicoret dari daftar penerima.
Sedangkan untuk status terbaru dari BLT Mitigasi Risiko Pangan belum jelas. Sampai saat ini, belum ada pengumuman resmi dari pemerintah terkait pencairan bantuan tambahan itu.
Padahal dari pernyataan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, bahwa anggaran untuk BLT MRP sudah tersedia dan tidak ada hambatan untuk pencairannya.