SALDO DANA Rp2.400.000 Bantuan dari Pemerintah Indonesia Sudah Cair ke Rekening BNI, BRI, dan BTN Juni 2024, Cek Syarat Pencairannya!

Rabu 26 Jun 2024, 14:08 WIB
SALDO DANA Rp2.400.000 Bantuan dari Pemerintah Indonesia Sudah Cair ke Rekening BNI, BRI, dan BTN Juni 2024, Cek (foto: Pixabay/Eko Anug)

SALDO DANA Rp2.400.000 Bantuan dari Pemerintah Indonesia Sudah Cair ke Rekening BNI, BRI, dan BTN Juni 2024, Cek (foto: Pixabay/Eko Anug)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah bagikan saldo dana Rp2.400.000 dari bantuan sosial PKH untuk masyarakat yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP nya terdaftar sebagai penerima. 

Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) ini telah dicairkan ke sejumlah Keluarga Miskin (KM) yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) selama Juni 2024. 

Pencairan di Juni 2024 ini masih bagian dari penyaluran bantuan sosial atau bansos PKH tahap 2 yang sudah dilakukan sejak awal April 2024.

Untuk diketahui, bansos PKH disalurkan kepada masyarakat dalam empat tahap. Tahap pertama telah selesai dilakukan pada Januari-Maret 2024.

Pencairan tahap kedua masih berlanjut hingga akhir Juni nanti. Sementara pencairan tahap ketiga dan keempat dilakukan mulai Juli-September hingga Oktober-Desember 2024.

Untuk mendapatkan bansos PKH ini, keluarga miskin harus mendaftarkan diri lebih dulu ke Data Terpada Kesejahteraan Sosial (DTKS) menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP nya. 

Setelah dinyatakan lolos sebagai penerima bansos PKH, keluarga penerima manfaat berhak mendapatkan subsidi bantuan dari pemerintah mulai  Rp900.000 hingga Rp3.000.000.

Perbedaan jumlah nominal bansos yang diterima oleh KPM tergantung dengan kategori penerima yang telah ditetapkan sebelumnya. 

Setidaknya ada tujuh kategori penerima bansos PKH, yakni anak usia dini, ibu hamil, siswa SD, siswa SMP, siswa SMA, lanjut usia (lansia), dan penyandang disabilitas. 

Dana bantuan PKH nantinya akan disalurkan melalui Kantor Pos Indonesia terdekat atau rekening BNI, BRI, BTN, dan Bank Mandiri miliki penerima.

Sementara itu, program Keluarga Harapan adalah program pemberian bantuan sosial yang dilakukan pemerintah kepada Keluarga Miskin (KM) yang sudah terdata sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM). 

News Update