Belum lama ini, Presiden RI Joko Widodo mengumukan berupaya untuk terus menyalurkan bansos beras 10 kg kepada 22 juta KPM hingga Desember 2024.
Sesaat sebelumnya bansos ini direncanakan akan disalurkan hanya hingga Juni 2024 saja.
Bantuan ini bukan dibawah naungan Kemensos tetapi oleh Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas).
Bapanas mengatakan bahwa penyaluran beras 10 kg akan dilanjut pada Agustus, Oktober dan Desember 2024.
3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
BPNT telah memasuki tahap keempat yang telah dicairkan pada 18 Juni 2024 dan dicairkan setiap tiga bulan sekali.
Uang tunai yang akan diterima oleh KPM BPNT yakni Rp200.000 per bulan sehingga Rp1.200.000 dalam setahun.
Diharapakan BPNT tahap keempat ini digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar pangan sehingga dapat memeproleh nutrisi yang seimbang.
4. BLT Mitigasi Risiko Pangan (BLT MRP)
BLT Mitigasi Risiko Pangan sebesar Rp600.000 telah dicairkan sejak April 2024 dan maksimal paling lama pada 30 Juni 2024.
Program ini merupakan pengganti dari BLT El Nino yang telah berakhir sejak Desember 2023 lalu.
Cara Cek Status Penerima Bansos