JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - NIK e-KTP sobat tertera di daftar penerima saldo DANA gratis Rp700.000 dari bantuan pemerintah. Simak cara klaimnya.
Saat ini, pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, tengah menggelar program stimulan yang diberi nama kartu prakerja.
Program tersebut sebagai upaya pengembangan nilai kompetensi kerja yang ditujukan bagi para pencari kerja hingga pelaku usaha kecil dan mikro.
Program ini melalui satu mekanisme yang dinamakan kelas pelatihan yang diurut berdasarkan gelombang serta disesuaikan dengan bakat dan minat para pesertanya.
Sekedar informasi, bahwa saat ini akan memasuki gelombang 70, yang sebentar lagi akan dibuka dalam beberapa hari kedepan.
Sobat tertarik?, segera lakukan pendaftaran dan buat akun, karena kuota pada setiap gelombang, terbatas.
Sehingga, apabila sobat dinyatakan lolos seleksi pendaftaran, maka dapat dipastikan berpeluang untuk mendapatkan beasiswa pelatihan sebesar Rp3,5 juta serta insentif sebesar Rp700.000.
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 70:
- Kunjungi laman Prakerja menggunakan HP ke www.prakerja.go.id, lalu pilih kolom pendaftaran menggunakan email dan kata sandi.
- Isi data sesuai dengan NIK e-KTP, KK dan nomor ponsel aktif
- Unggah foto KTP elektronik secara langsung sesuai panduan
- Swafoto dengan cara mengedipkan mata hingga dinyatakan berhasil
- Pilih jenis pelatihan sesuai minat dan bakat
- Verifikasi nomor HP aktif yang digunakan
- Mengikuti tes kemampuan dasar untuk mengakhiri proses pendaftaran dan pembuatan akun prakerja
- Tunggu hasil hingga dinyatakan lolos seleksi untuk bergabung ke gelombang 70
Apabila sudah dinyatakan lolos, segera bergabung ke gelombang 70 untuk mengikuti kelas pelatihan.
Klaim saldo DANA Gratis Rp700.000 Insentif Prakerja:
Pada tahap ini, Sobat dipastikan sudah mampu menyelesaikan kelas pelatihan hingga pada sesi unjuk keterampilan (pre-test dan post-test) dan mendapat sertifikat keahlian dari lembaga pelatihan yang diikuti.
Kemudian, Sobat diharuskan memberikan ulasan dan penilaian untuk mendapatkan insentif sebesar Rp600.000.
Lalu, menjawab 2 survei evaluasi untuk memperoleh Rp100.000 yang ditransfer secara terpisah (masing-masing senilai Rp50.000).
Itulah beberapa langkah yang harus dilakukan untuk memperoleh saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif prakerja, mulai dari pendaftaran hingga klaim uang bantuan.
Tips supaya proses klaim berjalan sukses:
- Pada tahap mengikuti kelas pelatihan, memaksimalkan uang beasiswa sebesar Rp3,5 juta untuk biaya membeli pelatihan di sejumlah platform yang bermitra dengan prakerja, adalah langkah terbaik untuk mempercepat proses klaim
- Gunakan perangkat serta data yang sama saat melakukan proses penyambungan akun E-Wallet ke prakerja
- Gunakan aplikasi DANA yang sudah ditingkatkan saat proses penyambungan akun, sebagai metode pencairan insentif pada dashboard prakerja.
- Lakukan semua proses secara nline dan mandiri tanpa melibatkan orang lain karena menyangkut kerahasiaan data pribadi.
Dengan mengikuti panduan dan saran di atas, sejatinya Sobat berhasil klaim saldo DANA gratis Rp700.000 hanya dengan membubuhkan NIK e-KTP saja.
Untuk artikel pilihan editor lainnya, silahkan ikuti kanal berita Poskota di saluran resmi Whatsapp. Bergabung di sini.