Ini Alasan Anies Baswedan Kembali Maju Pilgub Jakarta 2024 Setelah Nyapres

Sabtu 22 Jun 2024, 00:27 WIB
Gubernur Jakarta 2017-2022 dan mantan capres 2024, Anies Baswedan. (Poskota/Pandi)

Gubernur Jakarta 2017-2022 dan mantan capres 2024, Anies Baswedan. (Poskota/Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan capres pada Pilpres 2024, Anies Baswedan, menyampaikan alasan mengapa dia memutuskan maju ke Pilgub Jakarta 2024. Anies sebelum maju sebagai capres 2024, menjabat sebagai gubernur Jakarta periode 2017-2022.

Anies mengatakan, ada ajakan untuk ikut berkontribusi kepada masyarakat, khususnya warga Jakarta.

Baginya ajakan tersebut merupakan suatu kehormatan yang perlu digunakan dengan sebaik-baiknya.

"Pada prinsipnya seperti ada undangan untuk bisa berperan dan memberikan manfaat bagi orang banyak. Itu suatu kehormatan dan digunakan sebaik-baiknya, cukup ya," kata Anies saat ditanya apakah ia tertarik untuk maju ke Pilgub Jakarta, Jumat 21 Juni 2024.

Menurut Anies, banyak yang perlu dilakukan untuk membangun Jakarta agar lebih baik dan terus berkembang sebagai kota yang maju.

Mantan menteri pendidikan itu juga menyinggung berbagai hal di Jakarta yang hilang dan berkurang saat dia tidak lagi menjabat gubernur sejak 2022.

"Nampaknya banyak kebutuhan untuk mengembalikan. Mengembalikan yang hilang, mengembalikan yang berkurang, dan mengembalikan yang dipotong. Kita ingin agar Jakarta warganya merasakan kemajuan dan bisa bahagia," ucapnya.

Hingga saat ini ada tiga partai yang telah menyatakan dukungan kepada Anies untuk maju di Pilgub DKI Jakarta 2024. Tiga itu ialah NasDem, PKS dan PKB.

Adapun PDIP, belum memberi pernyataan resmi dari DPP PDIP terkait arah dukungan di Pilgub Jakarta. Meski demikian, Anies termasuk salah satu nama yang diusulkan DPD PDIP Jakarta. (Pandi)

Berita Terkait
News Update