Rp3.500.000 Saldo Dana Prakerja dari Pemerintah Harus Kamu Habiskan Hari Ini 21 Juni 2024, Periksa Informasi Lengkapnya

Jumat 21 Jun 2024, 20:29 WIB
Rp3.500.000 saldo dana Prakerja dari pemerintah harus kamu habiskan hari ini 21 Juni 2024 pukul 23.59 WIB. (Freepik/Prakerja/Neni Nuraeni)

Rp3.500.000 saldo dana Prakerja dari pemerintah harus kamu habiskan hari ini 21 Juni 2024 pukul 23.59 WIB. (Freepik/Prakerja/Neni Nuraeni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rp3.500.000 saldo dana Prakerja dari pemerintah harus kamu habiskan hari ini 21 Juni 2024 pukul 23.59 WIB, periksa informasi lengkapnya.

Sebab apabila tidak digunakan, beasiswa tersebut akan hangus dan dikembalikan ke Kas Umum Negara (KUN).

Perlu diingat beasiswa senilai Rp3.500.000 ini tidak dapat diuangkan.

Untuk itu, bagi kamu pelikil Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 69 diimbau segera pergunakan dana finansial ini untuk membeli pelatihan.

Selain uang yang tersimpan dalam dashboard akun Prakerja tersebut akan hangus, kamu terancam dicabut kepersertaannya.

Hingga tidak bisa kembali mengikuti pendaftaran program Prakerja gelombang berikutnya.

Dengan demikian, manfaatkan segera sebelum masa kedaluwarsa beasiswa ini habis.

Belanjakan pelatihan pada merchant yang bekerjasama dengan Prakerja. Pilihlah pelatihan sesuai dengan minat atau bidang yang sedang kamu tekuni.

Setelah kamu menyelesaikan pelatihan, selanjutnya ada Saldo dana senilai Rp700.000 bisa langsung cair ke rekening untuk kamu uangkan.

Total keseluruhan insentif dari pemerintah itu meliputi Rp600.000 dengan reward tambahan sebesar Rp100.000.

Nilai uang tersebut bisa kamu dapat jika menyelesaikan dua kali survei. Dengan satu surveinya senilai Rp50.000.

Berita Terkait
News Update