Gelar Pertemuan dengan Pengurus PSI Jakarta, Kaesang Pangarep: Bahas yang Ringan-Ringan

Jumat 21 Jun 2024, 18:52 WIB
Ketua Umum (Ketum) PSI, Kaesang Pangarep. (Poskota/Pandi Ramedhan)

Ketua Umum (Ketum) PSI, Kaesang Pangarep. (Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menggelar pertemuan atau kopi darat (kopdar) bersama para pengurus DPW PSI DKI Jakarta.

Persamuhan bersama pengurus DPW PSI DKI Jakarta ini dilakukan di kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DKI Jakarta di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat pada Jumat, 21 Juni 2024.

"Ya biasalah, kan seminggu sekali kalau bisa ketemu, update-update aja soal perpolitikan yang ada di sini," kata Kaesang kepada wartawan.

Pertemuan yang dilakukan di kantor Muhammadiyah Jakarta itu, disebut Kaesang karena beberapa kader Muhammadiyah yang telah menjadi bagian dari PSI.

"Ini kan kebetulan saya juga kenal sama Ketua IMM yang di Jakarta juga, Mas Ari, terus ada juga mantan Ketum IMM, kemarin ada yang masuk PSI juga mantan Ketum IMM, jadi ya gak apa-apa lah," tuturnya.

Dalam kesempatan itu, anak bungsu Presiden RI Joko Widodo ini menegaskan jika tidak membahas terkait perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) khususnya dalam pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta.

"Nggak ada, pembahasan Pilkada gak ada. Kan kita membahas yang ringan-ringan aja," ucap Kaesang. (Pandi)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update