Rekomendasi Sampo untuk Mengatasi Rambut Rontok Ini Akan Membuat Mahkotamu Lebih Kuat dan Bersinar

Kamis 20 Jun 2024, 20:41 WIB
Rekomendasi Shampo untuk Mengatasi Rambut Rontok Ini Akan Membuat Mahkotamu Lebih Kuat dan Bersinar. (Foto/freepik)

Rekomendasi Shampo untuk Mengatasi Rambut Rontok Ini Akan Membuat Mahkotamu Lebih Kuat dan Bersinar. (Foto/freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sudah merasa putus asak arena terus menerus mengalami rambut rontok? Tenang, kamu tidak sendiri.

Rambut rontok sebenarnya dapat terjadi karena adanya perubahan hormon di dalam tubuh yang akan mempengaruhi fisik dan beberapa penyebab lainnya. Dan ini merupakan hal yang wajar.

Apakah rambut rontok bisa dihentikan? Jawabannya ternyata tidak. Namun kamu tetap bisa mengontrol jumlah kerontokannya.

Selain asupan makanan yang baik dan tidak stress, bisa juga dengan memilih shampo anti rontok. Beberapa rekomendasi sampo untuk mengatasi rambut rontok ini bisa kamu pilih.

Rekomendasi Sampo untuk Mengatasi Rambut Rontok

1. Keiskei Hair Shampoo Rp 292.500

Rekomendasi sampo untuk mengatasi rambut rontok yang pertama adalah produk merk Keiskei, yang memiliki rangkaian produk.

Ini akan efektif menumbuhkan rambut, menyembuhkan kerontokan, dengan teknologi Nano yang sepuluh kali lebih cepat merangsang pertumbuhan rambut baru.

Selain itu, produk ini juga dapat mengatasi setiap permasalahan kulit dan kepala, hingga tahap yang agak berat.

Sampo anti rontok ini tidak mengandung deterjen, dan menjamin kulit kepala bebas dari residu kimia yang merusak rambut.

2. Kérastase Specifique Bain Prévention - Rp 260.000

Merk dari Paris ini telah diakui kualitasnya dan menjadi incaran pengunjung salon-salon terkemuka. Kérastase Spécifique diklaim dapat mengatasi berbagai masalah rambut.

Seperti kerontokan, kulit kepala sensitif, gatal, ketombe, dan berminyak. Formula Système Pro-Actif akan mengobati iritasi, meregenerasi, serta merangsang mikrosirkulasi pada kulit kepala.

Apabila kamu membutuhkan rekomendasi sampo anti rontok yang mampu bekerja cepat dan sangat baik dalam mengatasi rambut rontok, Kérastase adalah pilihan tepat.

Menariknya, wangi dan teksturnya lembut yang lembut akan menjadikan rambut kamu mudah diatur sepanjang hari.

3. Kaminomoto Medicated Shampoo - Rp 215.000

Sampo ini cocok untuk mengobati rambut rontok yang parah karena mengandung β-Glycyrrhetinic Acid yang meringankan iritasi, menghilangkan gatal, membersihkan ketombe.

Juga kandungan Piroctone Olamine yang dapat membersihkan kulit kepala dari kuman berbahaya, juga sangat mengatasi rambut yang mudah rontok dan patah, mengurangi kelebihan minyak, dan menjaga kulit kepala sehat.

Pada pemakaian pertama, disarankan untuk menggunakan sampo ini setiap hari, dan melengkapi dengan konditioner. Rambut rontok akan terasa berkurang cukup dratis sejak pemakaian pertama.

Berita Terkait

News Update