Ketimbang Iran dan Jepang, Shin Tae Yong Lebih Pilih Korsel Sebagai Calon Lawan Timnas di Babak Ketiga Kualifikasi

Senin 17 Jun 2024, 08:18 WIB
Ketimbang Iran dan Jepang, Shin Tae Yong Lebih Pilih Korsel Sebagai Calon Lawan Timnas di Babak Ketiga Kualifikasi (X/Erspo)

Ketimbang Iran dan Jepang, Shin Tae Yong Lebih Pilih Korsel Sebagai Calon Lawan Timnas di Babak Ketiga Kualifikasi (X/Erspo)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Shin Tae Yong lebih memilih Korea Selatan sebagai calon lawan tim nasional (timnas) Indonesia di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 dibandingkan Iran ataupun Jepang.

Hal ini Ia katakan menyusul keberhasilan skuad garuda melaju ke babak selanjutnya setelah berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas tim tamu Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) kemarin.

Dua gol tersebut masing-masing dicetak oleh Tom Haye dan Rizki Ridho yang membuat timnas garuda menduduki posisi runner up dengan Raihan 10 poin dan berhak melaju ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Coach STY dan anak asuhnya berhak menemani Irak sebagai perwakilan dari grup F sekaligus menggenapi 18 negara untuk melakoni fase selanjutnya.

Drawing putaran ketiga akan digelar pada 27 Juni 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia untuk menentukan lawan dari Timnas Indonesia selanjutnya.

Jika melihat dari urutan ranking FIFA, Witan Sulaiman dan kawan-kawan berada dalam posisi paling buncit yang bertengger pada peringkat 134 dari seluruh negara yang berpartisipasi.

Berdasarkan hasil tersebut skuad Garuda akan menempati pot ke-6 dan berpotensi berhadapan dengan tim-tim kelas atas yang berada dalam pot 1.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa ia lebih senang jika Timnas berhadapan dengan negara asalnya karena telah mengetahui cara mendalam tentang tim yang pernah Ia latih sebelumnya.

Selain Korsel, pada pot 1 terdapat juga Iran dan Jepang yang tak kalah baik dari segi kualitas dan permainan serta fisik para pemainnya.

Jepang merupakan tim yang terkuat saat ini di Asia dengan menduduki peringkat 18 ranking FIFA yang disusul oleh Iran yang berada pada posisi ke 20.

Coach STY lebih memilih dan percaya diri bahwa anak asuhnya dapat mengatasi perlawanan dari Korsel karena pada ajang Piala Asia U23 pada April lalu Supor Garuda berhasil memulangkan Negeri Ginseng tersebut.

Berita Terkait

STY Kadung Jatuh Hati ke Publik

Kamis 27 Jun 2024, 05:45 WIB
undefined
News Update