JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial yang disalurkan pemerintah kepada
masyarakat Indoesia yang kurang mampu masih akan terus dalam proses pencairan.
Terdapat banyak bansos yang disalurkan pemerintah untuk masyarakat kurang mampu salah satunya yakni BLT Mitigasi Risiko Pangan (BLT MRP).
BLT MRP ini salah satu bansos yang disalurkan pemerintah untuk masyarakat pada
2024. Program ini merupakan pengganti dari BLT El Nino yang telah berakhir sejak
Desember 2023 lalu.
Bansos ini akan disalurkan kepada masyarakat kurang mampu yang telah terdaftar
pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
BLT MRP ini dijadwalkan pencairan selama tiga bulan pertama pada Januari-Maret
2024.
Namun, pemerintah juga telah merilis daftar beberapa bansos yang akan cair pada
periode Mei-Juni 2024 salah satunya yakni BLT MRP.
Adapun jumlah nominal yang didapat oleh para KPM yakni Rp200.000 per bulan dan
dicairkan selama 3 bulan sekali.
Yang artinya, KPM akan menerima pencairan bansos dana tunaik sebesar Rp600.000
yang akan di dapat per tiga bulan sekali. dan dicairkan melalui Kantor Pos.
Cara Cek Status Penerima BLT Mitigasi Risiko Pangan
Bagi Anda yang ingin mengetahui status penerima bansos BLT Mitigasi Risiko
Pangan, Anda dapat melakukan pengecekan secara berkala di laman resmi Kemensos.
Berikut cara cek status penerima bansos BLT MRP:
- Kunjungi laman resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan data alamat legkap seperti Provisin, Kabupaten, Kecamatan,
- Desa/Kelurahan.
- Isi kolom nama penerima manfaat seusai dengan KTP yang masih berlaku.
- Masukkan kode captcha yang tersedia pada laman tersebut untuk verifikasi data.
- Klik 'Cari Data'.