JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jadwal live streaming Timnas Austria vs Prancis berlangsung pada Selasa, 18 Juni 2024 dini hari.
Pertandingan tersebut dihelat di Merkur Spiel-Arena, Jerman yang disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi RCTI.
Kesebelasan Les Bleus merupakan kandidat juara turnamen empat tahunan ini. Pesaing kuat mereka, yakni Inggris, Portugal, hingga Jerman.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Prancis sangat bertumpu pada sosok Kylian Mbappe. Kecepatannya menjadi andalan untuk lini serang Prancis.
Selain Mbappe, Didier Deschamps memiliki sejumlah pemain papan atas, seperti Olivier Giroud di sektor serang hingga Aurelien Tchouameni di belakang.
Austria terlihat bermodalkan materi pemain di bawah Prancis. Namun tangan dingin Ralf Ragnick diharapkan bisa merepotkan lawannya.
Modal lain yang dimiliki Austria, ialah performa apik dalam 16 pertandaingan terakhir. Mereka meraih 12 kemenangan, tiga imbang, dan sekali kalah.
Prediksi Susunan Pemain
Austria (4-2-3-1): Heinz Linder; Stefan Posch, Philip Lienhart, Kevin Danso, Philip Mwene; Konrad Laimer, Nicolas Seiwald; Patrick Wimmer, Marcel Sabitzer, Romano Schmid; Mark Arnautovic
Pelatih: Ralf Ragnick
Prancis (4-2-3-1): Mike Maignan; Jules Kounde, Wiliam Saliba, Daot Upamecano; Theo Hernandez; Zaire-Emery, Eduardo Camavinga; Ousmane Dembele, Antoine Grizmann, Kylian mBappe; Olivier Giroud
Pelatih: Didier Deschamps