JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk berikut ini langsung berhasil terima saldo dana Rp400.000 gratis atas bantuan sosial (bansos) pemerintah Juni 2024 yang akan cair via KKS dan kantor Pos Indonesia.
Bansos yang dimaksud tersebut adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang sudah masuk pencairan tahap ketiga pada tahun 2024. Maka, penting untuk memastikan ulang NIK KTP Anda masuk sebagai golongan penerimanya atau tidak.
Sebagai informasi, BPNT memberi bantuan sebesar Rp200.000 per bulan atau Rp400.000 per tahap yang akan cair melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang langsung ditransfer ke rekening terdaftar atau diambil langsung ke kantor Pos Indonesia sesuai domisili.
Nantinya, saldo dana gratis tersebut dapat digunakan untuk membeli kebutuhan pangan untuk keluarga seperti beras dan sembako lainnya sebagaimana harapan pemerintah.
Hanya Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang dapat menerima bantuan sosial dari pemerintah tersebut. Cek status penerimaan Anda dengan cara berikut ini.
Cara Cek Penerima BPNT 2024
1. Buka situs web https://cekbansos.kemensos.go.id
2. Mengisi provinsi, kabupaten/kote, kecematan, dan kelurahan
3. Isi nama lengkap sesuai KTP
4. Isi captcha yang tersedia
5. Pilih ‘Cari Data’