JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Buruan ambil saldo dana gratis Rp600.000 insentif pelatihan Kartu Prakerja dan cairkan via dompet elektronik hari ini.
Selain itu, kamu yang dinyatakan lolos jadi peserta Kartu Prakerja bisa mendapat bonus tambahan uang senilai Rp100.000 setelah mengisi survei evaluasi.
Kamu hanya perlu membeli pelatihan dari lembaga yang bermitra dengan Prakerja untuk bisa klaim saldo dana gratis tersebut.
Rincian Saldo Dana Prakerja
Program Kartu Prakerja sebetulnya memberikan saldo dana senilai Rp4,2 juta kepada peserta yang dinyatakan lolos.
Namun yang bisa ditransfer ke dompet elektronik hanya senilai Rp700.000.
Pasalnya, uang gratis senilai Rp3,5 juta yang diberikan Prakerja tak bisa dikirim ke e-wallet karena khusus untuk membeli paket pelatihan.
Adapun rincian saldo gratis yang bisa ditarik menjadi cash adalah Rp600.000 insentif pelatihan ditambah Rp100.000 bonus isi survei.
Syarat Daftar Prakerja
Berikut ini beberapa syarat dan ketentuan daftar Kartu Prakerja dengan insentif saldo dana Rp700.000.
- Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18-64 tahun;
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal;
- Pencari kerja aktif, karyawan kena PHK, pekerja ingi meningkatkan kompetensi kerja, atau pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM);
- Bukan ASN, anggota TNI/Polri, kepala atau perangkat desa, anggota DPR/DPRD, juga karyawan BUMD/BUMN;
- Maksimal dua NIK KTP dalam satu KK yang bisa ikut daftar.
Cara Daftar Prakerja
Setelah memenuhi persyaratan di atas, kamu tinggal buat akun Prakerja dan gabung gelombang untuk bisa ikut pelatihan hingga raup cuan ratusan ribu.
- Buat akun Prakerja menggunakan email dan nomor HP aktif;
- Verifikasi data diri dengan cara unggah KTP dan KK;
- Ikut tes motivasi dan kemampuan dasar secara online;
- Gabung Gelombang saat sudah dibuka;
- Tunggu pengumuman kelulusan.
Demikian pembahasan tentang Kartu Prakerja yang terbukti membayar saldo dana gratis Rp700.000 langsung cair.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI