JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pada hari Raya Iduladha, olahan daging akan menjadi sajian primadona yang akan menggugah selera.
Oleh karena itu, pastikan kamu sudah menyiapkan bumbu-bumbu untuk memasak bagian daging sapi atau kambing yang akan diolah.
Untuk kamu yang ingin menyantap daging sapi dan kambing namun ingin tetap menjaga kesehatan, cobalah untuk memakai penyedap rasa dengan tanaman herbal.
Daging sapi biasanya akan semakin nikmat disantap jika bumbu dan rempah-rempah yang dipilih memiliki cita rasa yang kuat.
Rekomendasi Tanaman Herbal sebagai Rempah Daging Sapi
Melansir The Spruce Eats, berikut ini adalah rekomendasi tanaman herbal yang cocok dihidangkan bersama ke daging sapi dalam sajian Iduladha nanti.
1. Daun Basil
Daun basil jadi tanaman herbal yang bisa ditambahkan di dalam hidangan daging sapi. Daun basil mempunyai cita rasa yang kuat dan cocok jika disajikan bersama daging tersebut.
Daun basil paling tepat ditambahkan saat daging sapi sudah selesai dimasak, karena akan menambah cita rasa lezat di dalamnya.
Aroma dari daun basil juga unik,karena sedikit seperti bau cengkeh dan kemangi namun mengeluarkan wangi sitrus seperti lemon.
2. Rosemary
Daging sapi yang sedikit berminyak, sangat cocok jika dihidangkan dengan rosemary yang memiliki cita rasa pinus. Ini juga bisa dipakai untuk membumbui daging sapi yang keras.
Rosemary memiliki berbagai kandungan nutrisi seperti serat, protein, mineral seperti zat besi, kalium, magnesium dan zinc. Serta vitamin A, B dan C juga folat.
3. Daun Sage
Jika kamu ingin mengolah daging sapi menjadi hidangan steak dengan bawang putih yang punya cita rasa yang kuat, sepertinya daun sage juga bisa ditambahkan.
Tanaman herbal ini memberi cita rasa yang harum dan hangat. Kandungan nutrisi di dalamnya adalah serat, karbohidrat, protein, vitamin A, B6, C, K serta mineral seperti zat besi, kalsium dan mangan.
4. Daun Thyme
Kamu yang sering memanggang daging, pasti juga pernah menggunakan daun thyme. Tanaman herbal ini memang sangat cocok sebagai tambahan saat daging sapi diolah menjadi steak.
Kamu bebas memilih daun thyme dalam bentuk yang kering atau alami untuk dihidangkan bersama steak. Menambahkan daun thyme pada hidangan juga bermanfaat untuk kesehatan.
Manfaat daun thyme di antaranya dapat mengatasi jerawat, meredakan batuk, menambah vitamin A dan B untuk tubuh, serta mengatur suasana hati karena meningkatkan serotonin dan dopamine.
5. Peterseli
Peterseli sering digunakan sebagai hiasan dalam makanan. Tanaman Herbal ini menawarkan rasa segar dalam hidangan yang akan disantap.
Beberapa manfaat peterseli seperti menjaga kesehatan tulang, antioksidan untuk mencegah penyakit, menurunkan risiko diabetes, membantu kesehatan jantung dan bermanfaat untuk mencegah kanker.