Cek Notifikasi SELAMAT Berhasil Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Insentif Kartu Prakerja

Minggu 16 Jun 2024, 23:52 WIB
Cek notifikasi untuk memastikan saldo DANA gratis Rp700.000 berhasil kamu dapatkan. (Poskota.co.id/Febrian Hafizh Muchtamar)

Cek notifikasi untuk memastikan saldo DANA gratis Rp700.000 berhasil kamu dapatkan. (Poskota.co.id/Febrian Hafizh Muchtamar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Cek notifikasi kamu berhasil klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Kartu Prakerja.

Kartu Prakerja merupakan program bantuan pemerintah yang memberikan pendanaan bagi masyarakat terpilih.

Masyarakat yang terpilih menerima saldo DANA gratis ini akan memperoleh notifikasi melalui SMS dan email.

Notifikasi tersebut berisi ucapan selamat bahwa kamu berhak mendapatkan insentif gratis dari Kartu Prakerja.

Adapun syarat mendapatkan notifikasi SMS dan email sebagai tanda kamu berhak memperoleh insentif, sebagai berikut.

Syarat Dapat Notifikasi

Seperti disebutkan di atas, notifikasi menandakan kamu lolos. Kamu harus lulus Tes Kompetensi Dasar (TKD) sebelum dinyatakan lulus.

Notifikasi tersebut berisi informasi perihal kamu berhak mengikuti pelatihan bersertifikat resmi dan pengisian survei.

Pelatihan dan pengisian survei harus diselesaikan dalam waktu 15 hari terhitung sejak kamu dinyatakan lulus.

Syarat Terima Saldo DANA

  • Selesai melakukan pelatihan yang ditandai dengan sertifikat
  • Telah memberikan ulasan (review) dan penilaian (rating) pelatihan lewat dashboard
  • Jika peserta Kartu Prakerja mengikuti lebih dari satu pelatihan, insentif hanya diberikan pada saat penyelesaian pelatihan pertama. Tidak ada insentif untuk pelatihan kedua dan seterusnya.
  • Sudah menghubungkan nomor rekening bank atau dompet elektronik pada akun Kartu Prakerja
  • Nomor rekening bank atau dompet elektronik yang didaftarkan telah tervalidasi (menggunakan NIK yang sama dengan NIK pada Kartu Prakerja dan sudah KYC atau akun e-money sudah premium/upgrade) oleh bank/perusahaan
  • Survei evaluasi Kartu Prakerja efektivitas sudah diisi peserta

Dapatkan berita DANA pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait
News Update