3 Orang Terkaya di Dunia yang Hidup Sederhana dan Gak Banyak Gaya, Bawa Mobil Sendiri Hingga Gunakan Kendaraan Bekas

Minggu 16 Jun 2024, 05:57 WIB
Carlos Slim, salah satu orang terkaya di dunia. (sumber foto: mybanktracker)

Carlos Slim, salah satu orang terkaya di dunia. (sumber foto: mybanktracker)

Kekayaan bersih Carlos Slim diperkirakan mencapai 60,8 miliar dolar AS. Dia termasuk 10 orang terkaya di dunia. Tapi dia tidak menunjukkannya.

Slim tidak memiliki perahu, apalagi kapal pesiar. Dia juga terbang di kelas komersial karena dia tidak ingin memiliki pesawat pribadi.

Dia menyetir sendiri ke tempat kerja setiap hari dari rumah sederhana yang dimilikinya selama lebih dari tiga dekade. Dia tidak perlu pamer. Lebih baik menabung dan berpegang teguh pada nilai-nilai sederhana kekeluargaan dan persahabatan, yakinnya.

3. Azim Premji

Azim Premi adalah seorang investor dan filantropis asal India. Dia sering disebut sebagai raja IT India. Namun ia hidup tidak seperti bangsawan, melainkan sebagai kelas menengah.

Dengan kekayaan sekitar $16,2 miliar, ia mengendarai Toyota bekas yang sudah usang, yang merupakan peningkatan dari Ford Escort bekas yang ia sukai sebelumnya.

Pimpinan Wipro Limited sangat berhati-hati dalam membelanjakan uangnya, dia memantau jumlah gulungan tisu toilet yang digunakan oleh karyawan di fasilitas IT Wipro miliknya. Namun bukan berarti dia tidak bisa bermurah hati.

Dia menyumbangkan puluhan juta dolar untuk badan amal dan mendirikan universitas dan yayasan untuk menciptakan lebih banyak lapangan kerja bergaji tinggi bagi masyarakat India. Jika memang harus belanja, menurutnya, belanja itu harus mempunyai tujuan yang lebih besar. []

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update