JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagi pendaftar yang ingin mengikuti program pemerintah lewat Kartu Prakerja gelombang 70 segera buat akun terlebih dahulu.
Akun Prakerja untuk gelombang 70 bisa dilakukan hari ini Jumat 14 Juni 2024 secara online.
Pendaftar segera buka website www.prakerja.go.id dan buat akun.
Di bawah ini cara daftar Prakerja gelombang 70 yang bisa kalian ikuti.
1. Buat akun dengan memasukkan alamat email dan password.
2. Verifikasi KTP Elektronik dan KK dengan memasukkan 16 digit NIK, 16 digit KK, dan tanggal lahir.
3. Isi data diri dan unggah foto e-KTP.
4. Scan wajah atau Selfie dengan mengedipkan mata.
5. Jawab pertanyaan tentang alasan mengikuti Kartu Prakerja dan pelatihan yang diminati.
6. Verifikasi nomor telepon WHATSAPP yang masih aktif.
7. Mengisi pernyataan pendaftaran sesuai dengan kondisi Anda.
8. Melakukan Tes Kemampuan Dasar (TKD).
Setelah itu, pendaftar hanya tinggal tunggu informasi pembukaan penerimaan dibukanya Prakerja gelombang 70.
Diperkirakan akan dibuka Prakerja gelombang 70 pada hari Jumat 21 Juni 2024.
Pastikan kalian follow instagram Prakerja agar mendapatkan informasi terbaru.
Pada saat nanti sudah dibuka Prakerja gelombang 70, kalian hanya tinggal login lalu klik "gabung gelombang".