JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Prakerja gelombang ke 69 telah diumumkan kelulusannya. Peserta yang lolos diharuskan untuk melakukan pembelian pelatihan pertama sampai 19 Juni 2024.
Program ini merupakan inisiasi dari pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guna menciptakan daya saing dan juga mengurangi pengangguran.
Peserta yang lolos akan diberikan saldo dana beasiswa sebesar Rp4,2 juta dan mendapatkan saldo insentif Prakerja Rp600.000 serta survei Rp100.000.
Namun perlu diketahui, bila peserta tidak membeli pelatihan pertama hingga 19 Juni 2024 maka akun Prakerja akan non-aktif dan kepesertaannya dicabut serta tidak bisa mengikuti pendaftaran dengan nomor induk kependudukan (NIK) KTP yang sama di gelombang selanjutnya.
Artinya jika hal itu terjadi, saldo dana Prakerja akan dikembalikan kembali ke rekening Kas Umum Negara (KUN).
Cara Pencairan Saldo Dana Prakerja
Sebab adanya hal tersebut, peserta yang lolos harus segera membeli pelatihan pertama dan mengikuti agenda dari pelatihan agar saldo insentif Prakerja tetap bisa cair.
Kemudian ada dua metode untuk pencairan saldo dana gratis dari Program Prakerja ini, metode pertama melalui dompet elektronik seperti DANA dan metode kedua melalui rekening bank.
Berikut ini cara mudah mencairkan saldo dana Prakerja ke dompet elektronik dan ATM, yaitu:
- Masuk ke Dashboard Prakerja
- Login menggunakan email yang sudah terdaftar
- Pilih menu insentif
- Hubungkan akun dengan dompet elektronik atau rekening bank
- Klik tombol ‘Sambungkan’
- Kemudian lihat informasi pencairan insentif di ‘Jadwal Insentif’
Apabila tahapan-tahapan diatas telah dilakukan, saldo insentif Prakerja akan cair sesuai dengan akun yang dihubungkan.
Lalu, perlu diingat pencairan bisa dilakukan setelah peserta menyelesaikan pelatihan serta mendapat sertifikat pelatihan dan mengisi survei.
Apabila semua tahapan telah dilakukan, saldo dana gratis sebesar Rp700.000 langsung cair ke rekening atau dompet digital peserta.