JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira datang untuk Anda yang telah mendaftar sebagai peserta Program Kartu Prakerja Gelombang 69.
Saldo DANA insentif sebesar Rp4,2 juta gratis dari pemerinta telah resmi cair dan masuk ke rekening bank himbara atau dompet elektronik.
Artikel ini akan memberikan informasi lengkap tentang cara mengecek apakah bantuan insentif Prakerja telah masuk ke rekening Anda dan langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk memastikan mendapatkan manfaat ini.
Apa Itu Program Kartu Prakerja?
Program Kartu Prakerja merupakan inisiatif dari pemerintah Indonesia melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi kerja masyarakat melalui pelatihan dan insentif.
Peserta yang lolos akan mendapatkan manfaat berupa program pelatihan yang telah disediakan oleh pihak penyelenggara secara gratis untuk meningkatkan skill serta kemampuan diri pribadi sebagai bekal untuk masa depan.
Selain itu akan mendapatkan dana bantuan yang akan diberikan secara gratis sebagai modal memulai sebuah kehidupan yang baru.
Adapun target yang dituju pada pelatihan ini adalah mereka yang termasuk dalam golongan pencari kerja, karyawan atau buruh serta para pemilik usaha menengah dan kecil.
Nominal pembagian saldo DANA Kartu Prakerja Gelombang 69
Seperti sudah dijelaskan bahwa peserta yang mengikuti program Kartu Prakerja gelombang 69 akan mendapatkan insentif sebesar Rp4,2 juta.
Bantuan tersebut akan terbagi dalam berbagai segmentasi pada penggunaannya, berikut rincian lengkapnya.