JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo Dana gratis Rp700.000 sukses dikantongi peserta Prakerja Gelombang 69, bisa dipakai buat apa?
Insentif Prakerja dari pemerintah tersebut ditarik ke dompet elektronik bagi peserta yang lolos seleksi.
Dari total nominal itu, dana sebesar Rp600.000 akan diterima peserta setelah mengikuti tahap pelatihan.
Bantuan ini dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan mendapatkan pekerjaan.
Diantaranya seperti biaya print surat lamaran, foto copy berkas, transportasi saat melamar pekerjaan dan lain-lain.
Bonus tambahan Rp100.000 kemudian akan diterima peserta apabila telah menyelesaikan dua kali survei mengenai pelatihan Prakerja yang diikuti.
Belum lagi ada pula saldo berupa beasiswa pelatihan sebesar Rp3,5 juta.
Saldo dana tersebut secara otomatis sudah tersimpan di dashboard akun Prakerja masing-masing peserta begitu pengumuman lolos seleksi gelombang.
Namun, dana ini tidak bisa diuangkan dan dipakai untuk kebutuhan pribadi.
Para peserta hanya dapat menggunakannya untuk membeli bermacam pelatihan di berbagai platform yang bekerja sama dengan Prakerja.
Perlu diingat, dana pelatihan sebesar Rp3,5 juta itu harus dimanfaatkan tepat waktu dengan sebaik mungkin.