Laga Penentuan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, STY Sebut Tak Ada Tempat Lagi untuk Mundur

Selasa 11 Jun 2024, 09:47 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong (kiri) dan Ragnar Oratmangoen (kanan) saat dalam jumpa pers Kualifikasi Piala Dunia 2026 (Dok. PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong (kiri) dan Ragnar Oratmangoen (kanan) saat dalam jumpa pers Kualifikasi Piala Dunia 2026 (Dok. PSSI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia akan melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Filipina. Laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa, 11 Juni 2024 pukul 19.30 WIB.

Dalam konferensi persnya, pelatih Indonesia Shin Tae Yong (STY) mengatakan bahwa skuadnya siap tampil habis-habisan melawan Filipina.

Pelatih asal Korea Selatan itu melihat Indonesia tak boleh mundur lagi, usai ditekuk oleh Irak di laga sebelumnya. Sebab jika skenario Indonesia kalah atas Filipina, maka kemungkinan Vietnam yang akan melaju ke babak selanjutnya.

“Tidak ada tempat lagi untuk kita mundur, tidak boleh juga kita mundur dari sini,” ucap STY dalam jumpa persnya.

Secara klasemen Indonesia berada di Grup F dan menduduki posisi dua dengan raihan tujuh poin. Sementara Vietnam berada di peringkat tiga menguntin dengan enam poin, Irak menjadi pemuncak klasemen dengan 15 poin.

Meski Filipina berada di posisi paling buncit dengan 1 poin, namun jegalan untuk memperebutkan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini akan ketat.

Oleh karena itu, STY juga mengingatkan anak asuhnya untuk tidak menganggap remeh lawan karena mereka pun akan berjuang keras dalam pertandingan.

“Meski Filipina gagal lolos, pasti akan berjuang keras melawan Indonesia. Demikian pula kami akan bekerja semaksimal mungkin agar bisa memberikan kemenangan,” kata pelatih asal Korea Selatan itu.

Prediksi Pertandingan Indonesia vs Filipina

Di atas kertas Indonesia bisa dikatakan lebih unggul daripada Filipina, hal itu dilihat dari statistik pertandingan antara skuad Garuda vs The Azkals, julukan tim Filipina.

Pada pertandingan 21 November 2023, Indonesia pernah melawan Filipina dan mendapatkan hasil imbang dengan skor akhir 1-1. Gol diciptakan oleh Patrick Reichelt di menit ke-23 dan gol balasan dari Indonesia dicetak oleh Saddil Ramdani pada menit ke-70.

Kemudian yang menarik, pernyataan dari pelatih Filipina Tom Saintflet menyebut bahwa Indonesia merupakan kekuatan baru di Asia.

Berita Terkait

News Update