Viral nih, yuk Simak Lirik Lagu Suci - Valdy Nyonk

Senin 10 Jun 2024, 23:35 WIB
Valdy Nyonk dalam video klip lagu Suci. (YouTube/Valdy Nyonk Official)

Valdy Nyonk dalam video klip lagu Suci. (YouTube/Valdy Nyonk Official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut ini lirik lagu 'Suci' yang dibawakan oleh Valdy Nyonk. Lagu Suci masuk dalam jajaran 7 lagu trending YouTube Music. 

Lagu Suci sudah ditonton 297.722 kali sejak diunggah pada Senin, 3 Juni 2024. Lagu tersebut sekilas bercerita tentang pertanyaan besar seseorang terhadap sang kekasih yang perlahan menghilang entah ke mana. 

Valdy Nyonk merupakan penyanyi religi asal Kendari, Sulawesi Tenggara. Karakter suara tinggi yang dimiliki Valdy membuatnya memiliki kekhasan dalam melantunkan sebuah lagu. 

Valdy mengawali kariernya sebagai penyanyi cover di berbagai platform media sosial seperti YouTube, TikTok, dan lainnya.

Ia mulai dikenal saat sukses meng-cover lagu Sakit Gigi dengan aransemen ciamik dan suara tinggi khas. Lagu tersebut meledak di platform YouTube dan ditonton lebih dari 16 juta kali. 

Sejak 2021, Valdy Nyonk bergabung dengan Gajah Mada Record dan terus berkarya menghasilkan lagu-lagu luar biasa.  

Lirik Lagu Suci - Valdy Nyonk

Di hari itu engkau dan aku
Bercerita tentang cinta kita

Kau temani ku di kala apapun itu
Suka duka kita arungi bersama

Namun mengapa tiba-tiba
Kau menjauh dari diriku

Beritahu aku jika ada sesuatu
Yang membuat dirimu kecewa

Suci dimana kini engkau berada
Hilang arahku mencari mu
Sampai kini tak kunjung berjumpa

Berita Terkait
News Update