2. Tidak pernah menerima Kartu Prakerja sebelumnya
3. Pencari kerja, buruh atau karyawan, pekerja terdampak PHK, dan pekerja yang ingin mengembangkan kompetensi keterampilan kerja
4. Bukan Pejabat Negara, anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI/Polri, Pejabat Desa dan jajarannya dan bukan pegawai BUMN dan BUMD.
5. Maksimal hanya menggunakan dua Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam satu Kartu Keluarga yang sama dalam mengikuti program Kartu Prakerja.
Ada sedikit tips buat Anda yang ingin lolos seleksi pendaftaran dan administrasi Kartu Prakerja Gelombang 69. Berikut caranya!
- Ikuti semua arahan dan proses pendaftaran Prakerja yang telah ditentukan.
- Isi data diri yang sesuai saat mendaftar, pastikan data yang Anda masukkan sesuai dengan KTP
- Gunakan email dan nomor telepon yang aktif saat mendaftar program ini
- Berikan tanggapan yang sesuai dengan minat dan kemampuan, karena ini poin yang sangat penting untuk kelulusan Anda.
Demikian informasi tentang Kartu Prakerja, segera daftarkan diri Anda sekarang untuk mendapatkan pelatihan dan keahlian baru di dunia kerja sekaligus bantuan biaya insentif sebesar Rp700.000 dari pemerintah.
Untuk mendapatkan kabar terbaru tentang Prakerja ini kamu bisa pantau terus sosial media Instagram @prakerja atau akses situs resminya di sini.