JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Spanyol akan beruji coba melawan Irlandia Utara jelang EURO 2024 yang akan mulai berlangsung pekan depan.
Laga Spanyol kontra Irlandia Utara akan dihelat di Estadi Mallorca San Moix, Minggu dini hari waktu Indonesia 9 Juni 2024.
Laga ini tentunya cukup penting bagi Spanyol yang masih disebut sebagai salah satu tim unggulan di EURO 2024 nanti.
Tim anak asuh Jose Luis De La Fuente tersebut masih cukup percaya diri kendati mulai banyak yang meragukan komposisi skuad La Roja di Piala Eropa kali ini.
Pasalnya, di Piala Eropa nanti, Spanyol tergabung di grup neraka bersama Italia, Kroasia, dan Albania.
Meski bertanding melawan Iralndia Utara yang tak lolos ke EURO 2024, laga ini bisa dijadikan arena untuk memantapkan formasi yang diusung De La Funte.
Khususnya di lini depan, tiro Lamine Yamal, Alvaro Morata, dan Mikel Oyarzabal diprediksi kembali diturunkan di laga ini sekaligus mematangkan trio ini untuk turnamen sesungguhnya.
Terbukti, di pertandingan lawan Andorra, Oyarzabal berhasil mencetak hattrick. Jika Irlandia Utara tidak hati-hati, bukan tidak mungkin, Oyarzabal akan kembali mencetak gol.
Berikut adalah prediksi susunan pemain Timnas Spanyol untuk menghadapi Irlandia Utara malam ini:
Unai Simon; Dani Carvajal, Le Normand, Aymeric Laporte, Alejandro Grimaldo; Pedri, Rodri, Fabian Ruiz; Lamine Yamal, Alvaro Morata, Mikel Oyarzabal
Saksikan laga uji coba antara Timnas Spanyol kontra Iralndia Utara, Minggu dini hari 8 Juni 2024 pukul 02.00 WIB melalui link di bawah.