JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program pemerintah Indonesia yang disebut Bantuan Sosial (Bansos) Beras memberikan bantuan kepada keluarga yang membutuhkan berupa beras 10 kilogram. Penyelenggarannya ditangani oleh Badan Pangan Nasional (NFA) dan distribusinya dilakukan melalui Bulog.
Setiap keluarga yang menerima manfaat diberikan 10 kilogram beras berkualitas terbaik untuk mendukung kebutuhan pangan sehari-hari. Tujuan dari program ini adalah untuk mengurangi beban ekonomi masyarakat, terutama bagi mereka yang berada di kelas menengah ke bawah.
Program bansos beras 10 Kg yang diperkenalkan oleh pemerintah ini disalurkan untuk menjaga daya beli masyarakat yang kurang mampu di tengah kenaikan harga pangan secara global.
Menurut Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi, program ini merupakan ekspresi perhatian pemerintah terhadap 22 juta keluarga di Indonesia, yang jika dihitung secara individu, mencapai 89 juta orang.
Harapannya, program ini akan berperan dalam menstabilkan harga beras dan mengendalikan inflasi nasional. Dengan kelanjutan program ini, pemerintah bermaksud memberikan jaminan pangan yang lebih baik kepada masyarakat yang membutuhkannya.
Jadwal Bansos Beras 10 Kg Disalurkan
Pada tahun 2024 ini, penyaluran bantuan sosial beras seberat 10 kilogram akan dilaksanakan hingga bulan Desember, mengikuti jadwal berikut:
-
Agustus 2024: Penyaluran pertama setelah Juni
-
Oktober 2024: Penyaluran kedua
-
Desember 2024: Penyaluran ketiga
Mulai bulan Juni, penyaluran bansos beras akan dilakukan setiap dua bulan sekali, berbeda dari frekuensi bulanan sebelumnya. Tujuan perubahan ini adalah untuk memastikan berkelanjutan dan efektivitas penyaluran bantuan hingga akhir tahun serta mencakup semua penerima manfaat dengan baik.
Cara Cek Penerima Bansos Beras 10 Kg
1. Kunjungi situs resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id/
2. Isi data diri secara lengkap sesuai dengan informasi pada KTP yang masih berlaku dan Kartu Keluarga (KK), termasuk nama lengkap sesuai KTP, dan nama desa atau kelurahan.
3. Mohon masukkan kode verifikasi untuk memverifikasi status apakah Anda termasuk penerima bantuan atau tidak.
Kategori Penerima Bansos Beras 10 Kg
Bantuan sosial pangan tersedia bagi empat kelompok individu, diantaranya penerima Program Keluarga Harapan (PKH), penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), mereka yang masuk dalam kedua kategori sebelumnya, dan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan balita atau berisiko stunting.