Cara Cepat Lolos Prakerja Gelombang 69 di Hari Terakhir Pendaftaran, Raih Saldo DANA Gratis Rp4,2 Juta dengan Trik Ini

Rabu 05 Jun 2024, 17:28 WIB
Hari terakhir pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 untuk dapatkan saldo DANA gratis (Instagram/@prakerja)

Hari terakhir pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 untuk dapatkan saldo DANA gratis (Instagram/@prakerja)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kesempatan mendapat saldo DANA gratis dari Prakerja Gelombang 69 hanya tinggal menghitung jam.

Program Kartu Prakerja Gelombang 69 akan ditutup pada akhir malam ini, Rabu 5 Juni 2024 pukul 23:59 WIB.

Oleh karena itu, bagi kamu yang belum lolos dan ingin berkesempatan mendapat insentif dari pemerintah, manfaatkan waktu yang tersisa ini.

Seperti diketahui, Prakerja Gelombang 69 kembali menyediakan insentif sejumlah Rp4,2 juta bagi peserta yang lolos pendaftaran dan menyelesaikan pelatihan.

Uang gratis tersebut dibagi menjadi beberapa peruntukkan yakni Rp3,5 juta untuk membeli pelatihan, serta Rp600.000 ditambah bonus Rp100.000 setelah mengisi survei evaluasi bisa diklaim peserta ke dompet elektronik masing-masing.

Pada hari terakhir pendaftaran, calon peserta yang ingin lolos demi dapat saldo DANA gratis pasti semakin berdesak-desakan, untuk itu kamu harus lebih gercep saat mendaftar.

Salah satu strategi supaya lebih cepat saat mendaftar, kamu bisa coba mendaftar Prakerja melalui handphone.

Biasanya, koneksi di Hp lebih stabil dan cepat ketimbang di PC atau laptop, terutama saat mengakses situs yang sedang banyak dibuka orang lain.

Berikut adalah panduan lengkap cara mendaftar Prakerja melalui Hp agar tak memakan waktu lama.

1. Buka Link Pendaftaran

Mulailah dengan membuka link pendaftaran resmi Kartu Prakerja di browser HP kamu. Kamu dapat mengaksesnya melalui https://dashboard.prakerja.go.id/daftar.

Berita Terkait

News Update