Saldo Dana Gratis Rp700.000 dari Pemerintah Cair Setiap Bulan, Begini Cara Mendapatkannya

Selasa 04 Jun 2024, 19:10 WIB
Saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah cair setiap bulan. Uang gratis itu langsung cair ke dompet elektronik penerima. (ilustrasi)

Saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah cair setiap bulan. Uang gratis itu langsung cair ke dompet elektronik penerima. (ilustrasi)

Adapun uang gratis Rp700.000 dari pemerintah yang diberikan ini dimaksudkan untuk dimanfaatkan peserta dalam menunjang karir dan pekerjaan mereka, seperti membiayai segala proses yang berkaitan dengan lamaran pekerjaan, hingga lainnya.

Penting untuk diketahui, insentif Prakerja dari pemerintah ini hanya berlaku sekali seumur hidup. Artinya, jika seseorang peserta telah dinyatakan lolos ikut Kartu Prakerja dan telah menerima insentif dari pemerintah, maka ia tidak dapat mengikuti program tersebut pada gelombang berikutnya.

Cara Daftar Kartu Prakerja

Program Kartu Prakerja yang sedang dibuka dan dapat diikuti adalah Kartu Prakerja Gelombang ke-69. Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 akan ditutup Rabu 5 Juni 2024 pukul 23.59. 

Jika tertarik dengan Program Kartu Prakerja, Anda bisa mendaftar kepesertaan melalui situs resmi prakerja.go.id, dengan catatan bahwa Anda bukanlah ASN, anggota DPRD, pejabat negara, direksi atau komisaris BUMN serta BUMD, kepala desa, dan anggota TNI/Polri.

Setelah memastikan bahwa Anda bukan salah satu dari kriteria di atas, maka berikut ini langkah-langkah yang harus ditempuh saat mendaftar.

1. Buat akun Prakerja dengan mendaftarkan alamat email beserta password,
2. Lakukan verifikasi KTP dan KK dengan mengisi NIK, nomor KK, dan tanggal lahir, seusai identitas diri,
3. Isi data diri secara lengkap, sebagaimana terdapat di kartu identitas kependudukan yang Anda miliki,
4. Unggah foto e-KTP Anda,

5. Melakukan pemindaian wajah dengan cara mengedipkan mata,
6. Jawab pertanyaan mengenai alasan Anda mengikuti Kartu Prakerja dengan jujur,
7. Pilih pelatihan yang Anda minati untuk dapat mengembangkan karir di masa depan,
8. Verifikasi nomor handphone (HP) yang Anda daftarkan,
9. Isi pertanyaan mengenai kondisi terkini Anda sebagai pendaftar,
10. Kerjakan Tes Kemampuan Dasar (TKD).

Usai terdaftar, klik gabung gelombang yang sedang dibuka.

Berita Terkait

News Update