Tanpa Jasa SPG, Ratusan Sapi di Mall Hewan Kurban Haji Doni Depok Diborong Pelajar

Senin 03 Jun 2024, 14:46 WIB
Mall Hewan Kurban Haji Doni di Kota Depok. (Poskota.co.id/M. Irwan Supriyadi)

Mall Hewan Kurban Haji Doni di Kota Depok. (Poskota.co.id/M. Irwan Supriyadi)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 580 ekor sapi di Mall Hewan Kurban Haji Doni di kawasan Kelapa Dua, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok dipesan konsumen pelajar menjelang Hari Raya Idul Adha.

Pemilik Mall Hewan Kurban, Ramdoni mengatakan tingkat penjualan tidak berubah meski jasa Sales Promotion Girl (SPG) tidak digunakan lagi seperti tahun sebelumnya.

"Sekitar 580 ekor sapi telah dipesan oleh pelajar yang rata-rata asal Depok," kata Ramdoni alias Doni saat ditemui di Mall Hewan Kurban pada Senin, 3 Juni 2024. 

Doni menerangkan, para pelajar membeli hewan kurban secara kolektif. Uang masing-masing pelajar dikelola pihak sekolah, lalu digunakan untuk membeli sapi.

"Dengan sebesar uang Rp2-2,5 juta mereka (pelajar) sudah bisa berkorban satu ekor sapi. Nah Rp2 juta dikali 7 berarti Rp14 juta, Rp2,5 juta dikali 7 berarti itu Rp17,5 juta," tuturnya.

Ia mengatakan, para pelajar yang membeli hewan kurban ternyata bukan hanya dari Kota Depok. Menurutnya, beberapa pelajar datang dari Tangerang dan Jakarta.

"Satu hewan kurban sapi untuk tujuh orang. Mereka itu banyak patungan untuk beli sapi, dan mereka kolektif biasa oleh kepala sekolahnya atau sama organisasinya, kayak gitu," ungkapnya.

Lebih lanjut, Doni menambahkan jumlah pembelian hewan kurban tidak signifikan. Dari 6.000 hewan yang disediakan, sudah terjual 3.225 ekor sapi.

“Untuk kesehatan kami jamin. Sudah vaksin dan ada suratnya. Pemerintah juga rutin periksa. Karena memang sebelum dikirim, sudah lebih dulu diperiksa kesehatannya,” ujarnya. (CK-01)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait

News Update