JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 68 masuk dompet digital kamu, cek informasinya yang akan disajikan di sini.
Saat ini peserta yang telah lolos Kartu Prakerja gelombang 68 berhak mendapat insentif berupa uang tunai jika telah menyelesaikan seluruh program.
Program tersebut meliputi pelatihan dan mengisi dua survei nantinya kamu akan mendapat uang jika telah menyelesaikan keduanya.
Melalui pelatihan kamu akan mendapat cuan Rp600.000 dan mengisi survei kamu akan mendapat insentif Rp100.000.
Total insentif Prakerja berjumlah Rp700.000 akan masuk ke dompet digital yang telah bekerja sama dengan Kartu Prakerja.
Kamu juga harus memperhatikan beberapa langkah jika ingin menggapai semua itu, berikut langkah yang harus kamu jalankan.
- Daftar gelombang 68.
- Beli pelatihan Rp3.500.000 melalui saldo dari pemerintah yang sudah tersedia.
- Ikuti pelatihan.
- Jika sudah selesai, kamu harus memberikan ulasan.
- Isi dua survei terkait program Kartu Prakerja gelombang 68.
Jika sudah menyelesaikan semua hal di atas, kamu hanya perlu menunggu waktu beberapa hari hingga uang tersebut masuk ke dompet digital.
Namun sangat disayangkan jika kamu sudah mengikuti Program Kartu Prakerja gelombang 68, kamu tidak bisa mengikutinya lagi di gelombang yang akan datang.
Pasalnya, pemerintah memberikan jatah kepada setia peserta yang terdaftar Kartu Prakerja untuk mengikutinya sebanyak satu kali saja.
Disclaimer : Ikuti langkah yang ada di atas bagi kamu peserta Kartu Prakerja gelombang 68 jika ingin mendapatkan saldo DANA Rp700.000.
Jika kamu ingin mendapat informasi terkait hal lain, kamu bisa gabung melalui saluran Whatsapp channel Poskota untuk mendapatkannya.