JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Siapa yang tak sabar menunggu pencairan saldo dana bantuan pemerintah pada KJP (Kartu Jakarta Pintar) Plus 2024? Tentunya masyarakat ingin segera mendapatkannya.
Meski belum jelas, namun ada perkiraan jadwal pencairan dana bantuan ke rekening penerima manfaat.
Simak berita ini selengkapnya agar mengetahui bagaimana cara cek status pencairannya menggunakan NIK penerima manfaat.
Apa Itu KJP Plus?
Bantuan KJP Plus merupakan bantuan yang diusung pemerintah DKI Jakarta, yang bekerja sama dengan dinas pendidikan.
Bantuan ini berfokus pada program pendidikan untuk masyarakat kurang mampu, sehingga mendapatkan pendidikan yang layak.
Melalui KJP Plus ini, masyarakat bisa mendapatkan fasilitas pendidikan gratis.
Tak hanya itu, masyarakat juga mendapatkan dana bantuan, yang bisa dimanfaatkan untuk membeli kebutuhan dan perlengkapan sekolah.
Tak hanya itu, pemerintah juga memberikan dana bantuan ini untuk program pelatihan dari lembaga khusus pelatihan.
Kapan Bantuan KJP Plus Cair?
Penerima KJP Plus merupakan penerima lanjutan dari tahap 2 tahun 2023 lalu, yang telah melakukan pendaftaran.