JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Prediksi Final Championship Series Liga 1, Persib Bandung vs Madura Unite, begini kata Ridwan Kamil.
Persib Bandung akan menjalani laga final leg kedua lawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura pada Jumat (31/5/2024) malam nanti.
Di laga sebelumnya, Persib Bandung sukses menang 3-0 atas Madura United di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Jelang laga final leg kedua nanti malam, mantan Gubernur Jawa Barat dan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil ikut bicara.
Ridwan Kamil memprediksikan bahwa skuad Maung Bandung akan menang 2-0 atas tim tuan rumah Laskar Sape Kerrab.
Lebih lanjut, hal tersebut dia sampaikan jelang anak asuh Bojan Hodak tersebut akan menjalani laga di kandang Madura United.
Seperti diketahui, sebelumnya, saat final Liga 1 2014 silam, di mana Persib Bandung keluar sebagai kampiun setelah mengalahkan Persipura, Ridwan Kamil pun turut bereaksi.
Diketahui, sebelum pertandingan final, dukungan itu pun dia lakukan saat masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung.
Saat itu, dirinya terlihat bergabung bersama bobotoh, sebutan bagi suporter Persib dengan melakukan aksi buka baju atau buligir day.
Di tahun tersebut, untuk terakhir kalinya Persib keluar sebagai juara. Akankah di tahun 2024 ini terulang? kita lihat saja nanti hasil pertandingan antara Persib Bandung vs Madura United.