JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Besi jembatan penyebrangan orang (JPO) mengarah ke Stasiun Bandan, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, hilang.
Kejadian tersebut viral di media sosial. Dalam unggahan akun instagram @kontributorjakarta, tampak warga mendokumentasikan besi JPO yang hilang tersebut.
"Jeblos apa hilang, apa dicolong orang ini," kata laki-laki yang merekam video.
Tampak beberapa unit besi JPO tersebut hilang, sehingga di beberapa bagian tampak bolong.
Hal itu sangat membahayakan pengguna JPO yang melintas, pasalnya jika terpeleset maka bisa langsung terjatuh. Apalagi JPO tersebut cukup tinggi.
Menanggapi hal ini, Camat Pademangan Didit Mulyadi mengatakan, pihaknya segera menindaklanjuti adanya besi JPO yang hilang tersebut.
Sejauh ini ia mengaku belum menerima laporan adanya besi JPO yang hilang.
"Ini kita lagi mau cek lokasinya itu dimana," kata Didit lewat sambungan telepon, Jumat 31 Mei 2024. (Pandi)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI