JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak cara klaim saldo DANA gratis Rp200.000 tanpa NIK dan KK berikut ini. Uang langsung cair ke rekening Anda pada hari ini juga.
Anda kini dapat meraih saldo DANA secara gratis dan mudah, bahkan bebas syarat ribet.
Maka dari itu, siapkan juga dompet elektronik DANA Anda untuk meminimalisasi kegagalan pengklaiman uang gratis senilai Rp200.000 tersebut.
Jangan lupa juga upgrade ke akun premium agar dapat mencairkan saldo DANA ke rekening bank Anda dengan mudah.
Simak cara klaim saldo DANA gratis Rp200.000 berikut ini yang tidak membutuhkan waktu lama dan tidak serumit yang dibayangkan.
1. Mengikuti Promo Saldo DANA Gratis
Melansir laman web www.dana.id, dompet elektronik ini tengah mengadakan promo berupa saldo DANA gratis Rp200.000 yang dapat diikuti nasabah bank Mandiri, BNI, dan BRI.
Masing-masing nasabah hanya butuh melakukan top up minimal Rp500.000 menggunakan mesin ATM/M-Banking selama periode promo berlangsung yaitu pada 25 Mei - 15 Juni 2024 mendatang.
DANA akan menentukan pemenang berdasarkan akumulasi top up serta nilai saldo DANA terbanyak.
2. Game Penghasil Saldo DANA
Selanjutnya, Anda dapat memainkan game penghasil saldo DANA untuk mendapatkan koin rewards dan menukarkannya menjadi saldo DANA atau rekening yang trsedia.
Beberapa game tersebut biasanya meminta Anda untuk login harian, menyelesaikan misi tertentu, dan mengundang teman melalui kode referral agar mendapatkan koin tersebut.
3. Klaim Link DANA Kaget
Belakangan ini banyak link DANA Kaget yang tersedia di media sosial dan platform digital lainnya, salah satunya yakni YouTube. Saldo dalam link tersebut juga bervariasi.