Daftar Juara Liga 1 Indonesia dari Tahun ke Tahun: Persib Bandung Tambah Koleksi Gelar

Jumat 31 Mei 2024, 22:01 WIB
Persib Bandung juara Liga 1 Indonesia 2023/2024 (X/@footballinanews)

Persib Bandung juara Liga 1 Indonesia 2023/2024 (X/@footballinanews)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung keluar sebagai juara Championship Series Liga 1 Indonesia 2023/2024 usai menaklukan Madura United di laga final leg kedua, Jumat 31 Mei 2024.

Tampil sangat dominan, Persib menang 3-1 di kandang Madura United 
berkat tiga gol yang masing-masing dilesakkan David da Silva, Marc Klok, dan Beckham Putera.

Kemenangan di leg kedua ini membuat Maung Bandung unggul agregat menjadi 6-1 atas Madura United di final Championship Series 2023/2024.

Ini merupakan trofi ketiga bagi Persib Bandung sejak era Liga 1 Indonesia pada 1994 silam.

Sebelumnya Pangeran Biru pernah merajai sepak bola Indonesia pada Liga Dunhill 1994/1995 dan Liga Super Indonesia 2014.

Persib menjadi tim kedua dengan koleksi juara Liga 1 terbanyak setelah Persipura Jayapura (4 kali).

Sejak format liga dimulai pada 1994, beberapa klub sudah bergantian menjuarai kompetisi yang dulunya bercikal bakal Perserikatan dan Galatama ini.

Bahkan dalam perjalanannya, selain format yang kerap berganti, jumlah peserta dan nama liga pun tak jarang ikut berubah.

Berikut adalah daftar juara Liga 1 Indonesia sejak 1994/1995:

Liga Dunhill 1994/1995
Juara: Persib Bandung
Jumlah Peserta: 34
Format Liga: Dibagi 2 wilayah 

Liga Dunhill 1995/1996
Juara: Mastrans Bandung Raya
Jumlah Peserta: 31
Format Liga: Dibagi 2 wilayah 

Berita Terkait
News Update