JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Berikut Link Drama Korea High School: Return of a Gangster. Drama korea High School: Return of a Gangster yang sudah mulai tayang dari 29 Mei 2024.
Drama ini diadaptasi dari serial web Novel dengan judul "I, a Gangster became a High School".
High School: Return of a Gangster ini memiliki genre Action,Life,Youth, dan Fantasy. Berikut ini kita rangkumkan Sinopsis serta link untuk menonton Drama korea High School: Return of a Gangster.
Sinopsis High School: Return of a Gangster
High School: Return of a Gangster bercerita tentang Kim Deuk Pal (Diperankan Oleh Aktor Lee Seo Jin), seorang gangster berusia 47 tahun yang menjadi orang kepercayaan di gengnya saat itu. Meskipun berasal dari keluarga miskin dan tidak memiliki pendidikan yang formal, ia punya impian yang besar untuk memasuki universitas dan menjadi mahasiswa. Demi mewujudkan impiannya, Kim Deuk Pal berusaha keras belajar meski banyak rintangan yang menghalanginya.
Suatu hari, ia melihat seorang pemuda bernama Song Yi Heon (Diperankan oleh Aktor Yoon Chan Young) yang ingin mengakhiri hidupnya. Di saat itu, roh Kim Deuk Pal tiba-tiba masuk ke tubuh siswa SMA berusia 19 tahun tersebut. Mengetahui bahwa Song Yi Heon adalah korban bullying yang membuatnya putus asa dalam Hidup, Kim Deuk Pal memutuskan untuk membantu Song Yi Heon.
Saat berada dalam tubuh Song Yi Heon, Kim Deuk Pal menghadapi para Pembully yang terus menindasnya dan menggangu Song Yi Heon. Di sekolah, ia juga berteman dengan Choi Se Kyung (Diperankan Oleh Aktor Bong Jae Hyun), seorang siswa teladan yang terlihat sempurna dari luar, namun ternyata mengalami kekerasan dalam rumah tangga oleh ayahnya.
Drama ini mengisahkan perjuangan Kim Deuk Pal di tubuh Song Yi Heon untuk menghadapi masa lalu kelamnya, melindungi teman-teman barunya, dan mencari harapan serta penebusan di dunia yang sama sekali berbeda dari kehidupan terdahulu saat menjadi seorang gangster .
Setalah membaca sinopsis dari High School: Return of a Gangster ini berikut linknya.
Berikut Link untuk menonton Drama High School: Return of a Gangster dengan subtitle indonesia di Viu yang sudah mulai tayang pada 29 mei 2024 :