Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Redmi Note 13, Kamera Berkualitas dengan Konfigurasi 108 MP, Tertarik Beli?

Rabu 29 Mei 2024, 16:18 WIB
Spesifikasi dan harga hp Xiaomi Redmi Note 13. (mi.co.id)

Spesifikasi dan harga hp Xiaomi Redmi Note 13. (mi.co.id)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi Note 13 perlu Anda ketahui sebagai informasi untuk memastikan kelayakan produk.

Sebagaimana diketahui, Xiaomi telah merilis hp bermerek Redmi Note 13 secara global di awal tahun, tepatnya pada Januari 2024.

Hp ini muncul dengan berbagai keunggulan pada tiap aspeknya. Sebagai contoh pada kamera, pengguna akan dimanjakan dengan hasil foto terbaik berkat lensa berkualitas.

Lantas, seperti apa spesifikasi dari Xiaomi Redmi Note 13? Berikut uraiannya yang dikutip Poskota dari laman resmi mi.co.id.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 13

Xiaomi Redmi Note 13 memiliki desain yang apik. Bagian depannya terdapat layar mulus jenis AMOLED yang berukuran 6,67 inci.

Panel tersebut memiliki refresh rate hingga 120Hz, kecerahan puncak 1800 nits, dan resolusi 2400 x 1080 piksel.

Bagian atas layar terdapat kamera tunggal dengan kualitas 16 MP yang mendukung pengambilan selfie pengguna.

Beralih pada bagian belakang, terdapat tiga kamera yang tertata dengan konfigurasi 108 MP (utama), 8 MP (ultra lebar), dan 2 MP (makro).

Di sektor dapur pacu, Redmi Note 13 mengandalkan prosesor Snapdargon 685 dengan teknologi 6 nm.

Berkat prosesor tersebut, performa hp mulus saat dijalankan. Terlebih lagi dengan dukungan sistem operasi MIUI 14.

Untuk urusan daya, Redmi Note 13 ditenagai oleh baterai berkapasitas jumbo 5000 mAh dengan dukungan kabel 33W.

Detail Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 13

  • Ukuran: 162,24 x 75.55 x 7.97 mm
  • Berat: 188,5 gram
  • Warna: Midnight Black, Ice Blue, Ocean Sunset
  • Jenis layar: AMOLED
  • Ukuran layar: 6.6 inci
  • Resolusi: 2400 x 1080 piksel
  • Kerapatan piksel: 395 ppi
  • Chipset: Qualcomm SM6225 Snapdragon 685 
  • GPU: Adreno 610
  • RAM: 6GB, 8GB
  • Penyimpanan: 128GB, 256GB
  • Sistem operasi: Android 13,MIUI 14
  • Kamera belakang: 108 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera depan: 16 MP (wide)
  • Baterai: 5000 mAh
  • Fast Charging: 66W

Harga Xiaomi Redmi Note 13

Berita Terkait

News Update