JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Laga final leg kedua Championship Series Liga 1 2023/2024 Bobotoh resmi dilarang hadir ke stadion.
Persib Bandung akan menjalani laga tandang ke markas Madura United pada Jumat (31/5/2024).
Laga bertajuk Final Championship Series Liga 1 2023/2024 itu tentu saja akan berjalan sengit.
Kemenangan pastinya akan diburu oleh kedua tim, terlebih Madura United yang bakal main ngotot di kandang sendiri.
Bukan tanpa alasan, kehadiran penonton tentunya memberikan kekuatan tambahan.
Terbukti, pada saat Persib menjamu Madura di si Jalak Harupat, Maung Bandung mampu menaklukkan Laskar Sape Kerrab dengan skor 3-0.
Kemenangan tersebut tentu menjadi modal penting bagi anak asuh Bojan Hodak untuk menggenggam juara.
Namun, saat melawat ke Madura, Persib harus rela bermain tanpa dukungan suporter.
Pasalnya, berdasarkan regulasi yang ada, Bobotoh dipastikan dilarang hadir ke Bangkalan.
Sebagai informasi, aturan tersebut tertuang pada pasal 51 ayat 6 tentang regulasi Liga 1 2023/2024 dan pasal 141 kode disiplin PSSI tahun 2023.
Adapun bunyi pasal 51 ayat 6 yakni "Dalam hal masa transisi transformasi sepak bola nasional, seluruh pertandingan sepak bola nasional termasuk kompetisi, tidak dapat dihadiri supporter klub tamu".