Sinopsis Saleha Episode 17 26 Mei 2024: Tak Tahan dengan Sikap Bu Dita, Saleha Bakal Menghindar dari Keluarga Azzam?

Minggu 26 Mei 2024, 16:57 WIB
Sinopsis Saleha episode 17 26 Mei 2024. (Tangkap layar YouTube/Sinopsis Sinetron)

Sinopsis Saleha episode 17 26 Mei 2024. (Tangkap layar YouTube/Sinopsis Sinetron)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Saleha episode 17 semakin membongkar sikap asli bu Dita.

Sebagai informasi, sinetron Saleha episode 17 akan tayang pada hari ini, 26 Mei 2024.

Sosok bu Dita kini menjadi ancaman untuk Saleha, bahkan Azzan juga ada dalam pengaruh sang ibunda.

Saleha kerap diperlakukan seenaknya, bahkan tak segan bu Dita sering kali membahayakan Saleha.

Saleha pun akhirnya tidak tinggal diam, ia merasa tak tahan lagi dengan sikap bu Dita.

Diprediksi pada episode ini, Saleha akan menghindar dari keluarga Azzam termasuk bu Dita.

Meskipun Azzam justru semakin berusaha mendekatkan diri pada Saleha.

Situasi ini membuat Saleha merasa bingung dan kalut, pasalnya ia tidak punya siapa-siapa lagi untuk mengadu.

Nenek tercintanya sudah meninggal dunia dan ia diusir oleh Darmawan.

Ada sosok Nando yang sering membantunya hingga saat ini. Namun, ia tidak selalu berani untuk bercerita pada Nando.

Lalu, apakah yang akan dilakukan Saleha agar bisa terlepas dari keluarga Azzam dan bu Dita?

Berita Terkait
News Update