Banjir Mulai Surut, Warga Terdampak di Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Mulai Kembali ke Rumah Masing-masing

Minggu 26 Mei 2024, 11:38 WIB
Warga mulai kembali dan membersihkan rumahnya setelah terendam banjir. (Foto/Veronica)

Warga mulai kembali dan membersihkan rumahnya setelah terendam banjir. (Foto/Veronica)

TANGERANG, POKSOTA.CO.ID - Sebagian warga Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang yang terdampak banjir mulai kembali ke rumahnya masing-masing.

Sebelumnya, warga Desa Tanjung Burung tersebut mengungsi ke tempat saudara dan kerabatnya lantaran rumahnya terendam banjir hingga ketinggian satu meter.

Mudayat, salah satu ketua RT setempat mengatakan banjir yang terjadi akibat luapan Kali Cisadane tersebut membuat sebagian warganya terpaksa mengungsi, terlebih para lansia.

"Lansia kemarin (Sabtu) sudah di evakuasi duluan ke masjid dan rumah saudaranya, soalnya disini banjirnya lumayan dalam," katanya saat ditemui di lokasi banjir, Minggu, 26 Mei 2024.

Namun, lanjut Mudayat, saat ini sudah terlihat banyak warga yang mulai kembali ke rumahnya dan membersihkan barang-barang yang sempat terendam banjir.

"Dari tadi udah banyak yang balik (ke rumahnya) lagi. Udah mulai bersih-bersih, soalnya banjir kan masuk juga ke rumah," ungkapnya. 

Diketahui, 1.070 rumah yang berada di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang terendam banjir sejak Sabtu, 25 Mei 2024.

Banjir tersebut terjadi lantaran curah hujan tinggi sehingga membuat aliran Kali Cisadane meluap hingga ke pemukiman warga. (Veronica Prasetio) 

Berita Terkait
News Update