Kriminolog UI: Anggota TNI Bunuh Diri Akibat Utang Judi Online, Sudah Masuk Gaya Hidup Pengawasannya Lemah

Jumat 24 Mei 2024, 20:53 WIB
Kriminolog Universitas Indonesia, Josias Simon. (Dok : Josias Simon).

Kriminolog Universitas Indonesia, Josias Simon. (Dok : Josias Simon).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kriminolog Universitas Indonesia (UI), Josias Simon turut merespon fenomena tewasnya anggota TNI Lettu Laut Eko Damara (30) diduga bunuh diri lantaran terlilit judi online.

"Ini fenomena berkait erat Judi Online sudah masuk ke gaya hidup, meskipun tidak secara langsung, mereka mentransfer data identitas," ucap Josias Simon kepada Poskota, Jumat, 25 Mei 2024.

Secara tidak langsung, kecanduan Judi Online ini menjadikan para pengakses lupa diri, diantaranya ada pola perilaku di lingkungan kerja, rumah, lingkungan, keluarga bahkan masyarakat luas.

"Ya itu pasti keganggu yah ke lingkungan kerja, pasti dia bakal mikir untuk gimana nih cara gantinya," bebernya.

Judi online dinilai mengakibatkan para membernya untuk mengambil jalan pintas untuk mencari uang, salah satunya mengakses pinjaman online.

Kebutuhan hidup secara alamiah memang menjadi dasar kehidupan manusia.

Namun hal menariknya, kasus judi online ini menimpa korban sekaligus aparat negara. Ia menyebut pengawasan negara sangat lemah.

"Nah ini menarik fenomena ini seperti tidak kebal juga, seharusnya mengawasi ini malah jadi korban," papar Josias.

Perlunya kerjasama para lembaga negara menegakkan peredaran judi online. Hal ini dikarenakan akses teknologi sangat mudah dan cepat hingga tak jarang anak muda kecanduan bermain judi online.

"Sangat lemah dan belum terkoordinasi hanya masih menampilkan upaya sendiri, jangan menkominfo saja, tapi lembaga keamanan hingga luasnya melibatkan peran cyber," tutup Josias Simon. 

Sebelumnya diketahui Lettu Laut Eko Damara (30) bertugas sebagai Personel kesehatan Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Mobile RI-PNG Batalyon Infanteri 7 Marinir itu meninggalkan utang sekitar Rp 819 juta sebelum bunuh diri. (Ihsan Fahmi).

Berita Terkait
News Update