Paparan terhadap iklim dingin dan kering, serta sinar ultraviolet (UV), dapat menyebabkan kerusakan pada kulit seiring waktu.
3. Komposisi dan warna kulit
Menurut The American Academy of Dermatology Association, kulit berwarna gelap, coklat, dan terang cenderung lebih kering dibandingkan kulit dengan warna medium.
4. Kondisi kulit itu sendiri
Kondisi kulit seperti dermatitis atopik, dermatitis seboroik, dan psoriasis juga dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering.
5. Pengobatan
Penggunaan obat-obatan seperti statin untuk menurunkan kolesterol, diuretik untuk mengurangi cairan, dan kemoterapi juga dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering.
6. Merokok
Merokok dapat mempercepat munculnya tanda-tanda penuaan, termasuk menyebabkan kulit wajah menjadi kering.
Ini dia cara mengatasi kulit wajah yang kering
Jika ingin melakukan perawatan wajah, carilah yang bertujuan menenangkan kulit, melembapkan wajah, dan mencegah kulit kering kembali.
Lucas menyatakan, perawatan bisa bervariasi tergantung pada seberapa kering kulitmu dan penyebabnya. Berikut adalah langkah-langkah perawatan yang direkomendasikan:
- Menjaga kelembapan kulit: Hindari air panas saat mandi atau mencuci wajah, jangan menggosok kulit, hindari produk yang mengeringkan kulit seperti toner, retinol, dan astringen, serta hindari produk anti-penuaan.
- Rutin menggunakan skincare: Terutama pelembap. Pilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulitmu.
- Perawatan lembut: Tepuk-tepuk kulit kering dan gunakan sentuhan lembut saat mencuci dan melembapkan wajah.
- Perhatikan produk yang digunakan: Perhatikan dengan seksama produk yang akan digunakan serta bahan-bahan yang terkandung di dalamnya, terutama jika memiliki kulit kering kronis atau baru mengalami kekeringan pada wajah.
- Lindungi kulit dari cuaca buruk dan paparan lingkungan: Gunakan tabir surya saat beraktivitas di luar ruangan dan pakai pelindung wajah untuk menghindari paparan sinar matahari langsung.
Demikian informasi penyebab kulit kering pada wajah nomor dan cara mengatasinya, semoga bermanfaat.