Disebut Teman Dekat Jung Joon Young, Benarkah Zico Turut Terlibat Skandal Burning Sun Korea Selatan?

Kamis 23 Mei 2024, 16:45 WIB
Zico diduga terlibat skandal Burning Sun Korea Selatan lantaran netizen sempat soroti pertemanannya dengan Jung Joon Young. (Instagram/@woozico0914)

Zico diduga terlibat skandal Burning Sun Korea Selatan lantaran netizen sempat soroti pertemanannya dengan Jung Joon Young. (Instagram/@woozico0914)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama penyanyi Zico kini tengah menjadi sorotan netizen seiring skandal Burning Sun Korea Selatan kembali mencuat.

Zico diduga terlibat skandal Burning Korea Selatan, lantaran kedekatannya dengan salah satu pelaku yakni Jung Joon Young.

Dikabarkan bahwa Jung Joon Young merupakan teman dekat Zico.

Bahkan ada beberapa foto dan video yang tersebar di sejumlah platform media sosial yang memperlihatkan kedekatan mereka.

Tak sedikit netizen yang menduga bahwa Zico dan Jung Joon Young juga ada pada kelompok pergaulan yang sama, yang terlibat skandal Burning Korea Selatan.

Seperti diketahui bahwa Zico merupakan salah satu artis Korea Selatan ternama.

Ia pernah berkolaborasi dengan sejumlah artis papan atas lainnya.

Dikutip dari TikTok @apdetankpop pada Kamis, 23 Mei 2023, saat skandal Burning Korea Selatan mencuat pada tahun 2019 lalu, wawancara Zico dan Jung Joon Young pada 2016 kembali dibahas netizen.

Pasalnya, dalam wawancara tersebut Zico mengatakan bahwa Jung Joon Young memiliki ponsel bercasing emas yang khusus untuk KakaoTalk.

Kemudian Jung Joon Young juga menambahkan dalam wawancara tersebut bahwa, Zico sering main ke kediamannya dan scroll-scroll ponsel bercasing emas tersebut.

Sementara itu, skandal Burning Korea Selatan mencuat pertama kali dan ditemukannya grup KakaoTalk yang berisi video pemerkosaan para korban yakni di ponsel Jung Joon Young.

Berita Terkait

News Update