JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, saatnya kamu klaim saldo DANA gratis Rp700.000 apabila sudah dinyatakan lolos seleksi program kartu Prakerja gelombang 68 yang baru saja ditutup pada Senin 20 Mei 2024, tepat pada pukul 23.59 WIB.
Oleh karenanya, kamu berhak ambil uang gratis tersebut menggunakan rekening bank atau dompet elektronik.
Program kartu Prakerja merupakan wacana berkelanjutan pemerintah Indonesia yang berfokus pada para pencari kerja, korban PHK hingga pelaku usaka mikro.
Saat ini, program tersebut telah memasuki gelombang 68, dengan target penerimaan hingga 1,2 juta orang pada tahun berjalan.
Apabila kamu sudah dinyatalan lolos pada gelombang tersebut, maka langkah selanjutnya adalah mengikuti pelatihan yang dibutuhkan hingga memegang sertifikat, bukti kelulusan.
Jangan lupa ikut memberi ulasan dan penilaian agar mendapatkan insentif sebesar Rp600 ribu pasaca mengikuti pelatihan pertama.
Serta turut serta mengisi 2 pertanyaan mengenai survei dan evaluiasi pada dashboard Prakerja untuk meraih isntentif tambahan Rp100 ribu. Jadi total rupiah yang berrhak diklaim mencapai Rp700.000 yang kan ditransfer langsung ke dompet elektronik.
Selain kedua insentid tadi, manfaat lainnya dari program berkelanjutan ini yakni setiap peserta berhak mendapat imu baru dari pelatihan yang diikuiti.
Diantaranya, terkait wawasan serta ilmu baru mengenai kompetensi dan kemampuan diri saat memasuki dunia kerja maupun usaha yang digeluti.
Sejauh ini, imu tersebut mampu menjembatani peserta manakala melamar pekerjaan maupun mengaplikasikan di dunia bisnis skala mikro yang mempunyai daya saing dan inovasi sesuai dengan bisang yang digeluti.
Syarat dan Ketentuan Dapat Insentif Prakerja Gelombang 68
Bagi kamu yang lolos Prakerja gelombang 68, terdapat syarat dan ketentuan yang harus terpenuhi untuk mendapatkan insentif pasca pelatihan. diantaranya:
- Berhasil menyambungkan akun E-Wallet ke Prakerja
- Berhasil menyelesaikan pelatihan pertama hingga pre-test dan post-test dan mendapat sertifikat
- Memberikan review (ulasan) dan rating (penilaian)
- Memberikan jawaban survei evaluasi senilai Rp50 ribu, yang diberikan paling banyak 2 kali, jadi total Rp 100 ribu.