PURWAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi mengamankan puluhan pelajar SMK diduga sedang pesta miras merayakan kelulusan di sebuah villa yang berlokasi di Desa Cihanjawar, Kec Bojong Purwakarta.
"Iya betul, kami mengamankan 28 pelajar SMK tiga diantaranya perempuan diduga sedang pesta miras di sebuah villa," Kapolsek Bojong Iptu Budiman, kemarin sore, 18 Mei 2024.
Menurut Budiman, keberadaan puluhan pelajar yang ditenggarai merayakan kelulusan disertai pesta miras ini diketahui jajarannya dari laporan warga yang mendapati dua remaja tak sadarkan diri tergeletak di jalan kampung Sukaresmi, Desa Cibingbin, Kec Bojong.
"Kami menyelidiki informasi itu ternyata benar saja di sebuah villa ditemukan puluhan pelajar. Ditemukan juga belasan botol miras berbagai merk," ungkapnya.
Pelajar yang tergeletak tersebut diduga tak sadarkan diri setelah terjatuh dari motor. Selanjutnya, para pelajar ini digiring ke Mapolsek Bojong.
"Dua pelajar tergeletak itu jatuh dari motor karena teler. Kondisinya terluka. Kami mengevakuasi mereka ke RSUD Bayu Asih," katanya.
Ia menambahkan polisi mengundang aparat kecamatan dan desa serta para orang tua dari pelajar untuk diberitahukan agar mengawasi dan membina anak anaknya supaya tidak terjerumus ke perilaku menyimpang.
"Kami bikin surat pernyataan yang diisi oleh para siswa untuk tidak mengulangi perbuatan tak terpuji lagi. Kalau terulang, mereka kembali berurusan dengan hukum," seru Budiman. (dadan)